Ilustrasi dibuat sendiri oleh penulis |
Loncat merupakan istilah yang digunakan untuk aktivitas mendorong kaki agar bisa mengangkat tubuh ke udara. Istilah ini memang asing kalau diterapkan pada hewan seperti ular, karena hewan tersebut memang tidak punya kaki. Namun, dalam dunia mainan semuanya bisa diciptakan termasuk ular loncat. Seperti dalam posting yang satu ini, saya akan membahas cara membuat mainan ular loncat yang terbuat dari gabungan balon berisi air dengan plastik panjang berwarna loreng.
Langsung saja ke cara pembuatannya.
Cara membuat ular loncat:
- Siapkan plastik loreng dengan panjang kira-kira 50 cm
- Siapkan balon berukuran kecil
- Isi dengan air secukupnya, kemudian ikat "mulut" balonnya (kira-kira sampai ukurannya sebesar bola bekel)
- Ambil plastik yang sudah disiapkan
- Ikatkan plastiknya pada balon
- Proses sudah selesai.
Cara memainkannya:
- Pegang mainan yang sudah jadi (bagian balonnya)
- Lemparkan ke lantai, dan mainan itu pun akan loncat ke sana-kemari.
0 Response to "Mainan Ular Loncat dari Balon Air dan Plastik"
Post a Comment